Skip to main content

    Jalur aman bagi warga sipil dan akses bantuan kemanusiaan sangat dibutuhkan di Ukraina

    View of the city of Mariupol severely affected by the war. Ukraine, March 2022. © MSF

    Pemandangan kota Mariupol yang sangat terdampak oleh perang. Ukraina, Maret 2022. © MSF

    Sangatlah penting bahwa kesempatan seperti itu bagi warga sipil untuk melarikan diri dari daerah-daerah peperangan yang penuh kekerasan bukanlah tawaran sekali dan terbatas waktu.

    Di Doctors Without Borders, kami tahu betapa berbahayanya hal ini bagi warga sipil yang tidak mampu atau mau pergi, termasuk staf medis yang memilih untuk tetap merawat yang sakit dan terluka.

     

    Setiap situasi berbeda, tetapi dalam pengalaman puluhan tahun kami bekerja dalam situasi perang, kami tahu bahwa koridor atau jalur kemanusiaan satu kali dapat membantu tetapi tidak cukup. Beberapa kali kami telah menyaksikan warga sipil didorong untuk pergi melalui koridor evakuasi sipil yang terikat waktu, dan kemudian… mereka yang tidak bisa atau tidak mau melarikan diri dihadapkan dengan kekerasan luar biasa dan tanpa pandang bulu yang dilepaskan ke semua orang dan semua yang tertinggal. Akibatnya, banyak orang terbunuh atau menjadi disabilitas, termasuk petugas medis dan warga sipil lainnya.
    Stephen Cornish, Direktur Jenderal

    Doctors Without Borders menyerukan agar aturan perang dipatuhi oleh semua militer dalam perang di Ukraina ini – mengambil semua tindakan pencegahan agar tidak merugikan warga sipil dan menganggap warga sipil sebagai warga sipil setiap saat dan di semua tempat di Ukraina.

    Jalur yang aman bagi mereka yang mau dan mampu melarikan diri harus segera dipastikan di Mariupol dan di seluruh wilayah yang terkena dampak perang di Ukraina, terlepas dari keberadaan koridor kemanusiaan atau gencatan senjata yang mungkin sementara diberlakukan. Bagi mereka yang tetap tinggal, mereka tidak bisa kehilangan status sipil mereka; pihak-pihak yang bertikai harus melakukan segala daya mereka untuk mencegah bahaya terhadap warga sipil setiap saat, di semua tempat.

    Doctors Without Borders mendukung segala jenis inisiatif gencatan senjata yang memungkinkan perjalanan yang lebih aman bagi mereka yang ingin melarikan diri dan bagi bantuan medis dan kemanusiaan lainnya untuk masuk, tetapi hak untuk mencari keselamatan dan akses untuk bantuan kemanusiaan harus menjadi kewajiban dan bukan hak istimewa, di mana pun di Ukraina.

     

    Categories