Skip to main content

    Berkarier dengan Dokter Lintas Batas / Médecins Sans Frontières (MSF)

    Siapa yang Kami Butuhkan 

    Tim lapangan Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF) merupakan jaringan beragam profesional terampil, staf kesehatan dan non-kesehatan dari seluruh dunia, termasuk Indonesia, Malaysia, Filipina, Thailand, dan negara Asia Tenggara lainnya.

    Profesi Kesehatan dan yang Terkait 

    Tim kesehatan Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF) termasuk para dokter, perawat, profesional kesehatan mental, bidan, dan spesialis kesehatan, di antara peran lainnya. Fokus keseluruhan kami adalah mengurangi mortalitas dan morbiditas dengan menyediakan bantuan kesehatan kepada penduduk rentan dalam proyek kami di seluruh dunia. Kami memberikan bantuan antara lain dalam perawatan kesehatan dasar, pembedahan, kesehatan mental, kesehatan perempuan dan anak-anak, serta wabah penyakit.

    MSF operating theater staff members after a successful surgery at DHQ Hospital in Timergara, KP, Pakistan on 10th December 202 @ Khaula Jamil

    Staf ruang operasi MSF setelah operasi sukses di Rumah Sakit DHQ di Timergara, KP, Pakistan pada Des 2020. © Khaula Jamil

    Ryuichi Takigami, surgeon (left), inside the OT, during a surgery on a child. Agnes Varraine-Leca/MSF

    Di Hodeidah, Yaman, ahli bedah Ryuichi Takigami (kiri) terlihat tengah berada di dalam ruang operasi rumah sakit Al Salakhana selama operasi pada seorang anak yang jatuh dari atap. © Agnes Varraine-Leca/MSF

    MSF OT nurse, Anwar Saleem, puts on surgical gloves in preparation for a C-section inside the operation theatre managed by MSF at the DHQ Hospital in Timergara, KP, Pakistan on 10th December 2020.

    Perawat ruang operasi MSF, Anwar Saleem, mengenakan sarung tangan bedah untuk persiapan operasi caesar di dalam ruang operasi yang dikelola oleh MSF di Rumah Sakit DHQ di Timergara, KP, Pakistan. © Khaula Jamil

    Ahli anestesi

    Ahli anestesi diperlukan karena semakin banyak proyek bedah yang dikelola oleh Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF) di seluruh dunia. Dalam kapasitas ini, Anda memerlukan fleksibilitas untuk bekerja dengan sumber daya terbatas dan menghadapi berbagai tantangan mulai dari pasien trauma hingga wanita yang membutuhkan operasi caesar darurat. 

    Selain pekerjaan dalam ruang operasi, tanggung jawab Anda akan mencakup penilaian pra-operasi dan resusitasi, serta bantuan pasca operasi. Anda juga akan terlibat dalam pengawasan staf nasional yang bekerja di ruang pemulihan dan bangsal. 

    Persyaratan
    • Sarjana sah dan lisensi yang masih berlaku 
    • Telah menyelesaikan residensi dalam bidang anestesi 
    • Berpengalaman dalam mengawasi, mengelola dan melatih orang lain, dalam bidang pediatri, kebidanan, serta anestesi trauma dan/atau dalam anestesi disosiatif (misalnya Ketamine) 
    • Pengalaman luas dalam anestesi spinal 
    • Bersedia bertugas minimal 1 bulan 

    Ahli bedah 

    Sebagai ahli bedah yang bekerja untuk Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF), Anda mungkin menjadi bagian dari tim darurat yang memberikan bantuan pada orang-orang yang terluka akibat konflik bersenjata atau bencana alam. Atau, Anda dapat menjadi bagian dari program operasi bedah jangka panjang, yang memberikan perawatan kesehatan pada masyarakat tanpa sistem perawatan kesehatan yang berfungsi. Terlepas dari situasinya, tanggung jawab mencakup pembedahan (umum, ortopedi, trauma, dan kemungkinan bedah plastik tergantung pada konteks proyek) serta penilaian kebutuhan bedah dan pelatihan staf lokal. 

    Persyaratan
    • Mampu melakukan tindakan bedah umum, termasuk bedah anak dan caesar. 
    • Beberapa pengalaman di bidang kecelakaan & kegawatdaruratan (A&E/accident & emergency) dan ortopedi sangat diharapkan. 
    • Sarjana sah dan lisensi yang masih berlaku 
    • Telah menyelesaikan residensi dalam bidang bedah 
    • Bersedia bertugas minimal 1 bulan 

    Dokter 

    Sebagai seorang dokter yang bekerja untuk Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF), Anda mungkin merespons epidemi campak atau meningitis, menilai kebutuhan kesehatan setelah bencana alam, merawat korban konflik bersenjata, epidemi, atau mengobati pasien HIV/AIDS atau TB. 

    Persyaratan
    • Dokter kesehatan dengan pengalaman profesional minimal 2 tahun setelah pendaftaran 
    • Memiliki pengalaman klinis di berbagai bidang seperti Kesehatan Masyarakat, Obstetri/Ginekologi, Pediatri, Gizi, Gawat darurat, penyakit menular, pengobatan umum, Anestesi, ICU atau bedah minor 
    • Memiliki pengalaman manajerial dan pengawasan 
    • Bersedia bertugas minimal 9 bulan 
    Aset
    • Studi pascasarjana di bidang kesehatan masyarakat internasional, kesehatan pengungsi, penyakit menular atau pengobatan tropis 
    • Kelulusan spesialisasi Obstetri dan Ginekologi tidaklah wajib sebelum mengirimkan aplikasi Anda; namun, MSF memiliki kebutuhan yang signifikan untuk Spesialis Penyakit Menular  
    Alexandra Irene Adline, MSF doctor from Indonesia, Hangha Hospital, Kenema District, Sierra Leone

    Alexandra Irene Adline, dokter MSF dari Indonesia, Rumah Sakit Hangha, Distrik Kenema, Sierra Leone. © Peter Bräunig

    Dokter Gawat Darurat 

    Sebagai seorang dokter gawat darurat yang bekerja untuk Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF), Anda akan memberikan bantuan kesehatan darurat setelah bencana alam, merawat korban konflik bersenjata, atau melatih tim lokal untuk merespon peristiwa korban massal. 

    Persyaratan
    • Spesialis Pengobatan Gawat Darurat yang telah menyelesaikan pelatihan dalam program pelatihan khusus pengobatan gawat darurat yang terakreditasi 
    • Dokter kesehatan dengan minimal 3 tahun pelatihan dalam pengobatan gawat darurat 
    • Spesialis di bidang lain (mis. Intensivis, Anestesi, Internis, dll.) 
    • Dokter pengobatan gawat darurat yang bertugas pada tingkat spesialis pengobatan gawat darurat 
    • Mengelola kegawatdaruratan pediatrik, trauma, resusitasi, cedera ganda, beberapa pasien secara bersamaan, pemulihan patah tulang/pembelatan, insiden korban massal, dll. 
    • Kemampuan untuk mengawasi departemen gawat darurat 
    • Bersedia bertugas minimal 9 bulan 

    Dokter Kandungan/Ginekolog 

    Sebagai seorang OB/GYN Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF), Anda akan bekerja di salah satu dari banyak proyek kami yang berfokus pada kesehatan reproduksi. OB/GYN bekerja sama dengan staf internasional dan nasional, terutama dengan bidan kepala yang bertanggung jawab. Anda mungkin akan melakukan operasi OB/GYN darurat maupun terencana, menatakelola komplikasi kebidanan seperti persalinan dengan bantuan alat, menatakelola tindak lanjut pasca operasi bersama dengan ahli anestesi, juga melatih serta membantu staf bedah dan kebidanan. Keterampilan klinis dan kepandaian Anda akan diuji terutama karena infrastruktur perawatan kesehatan di lokasi tempat kami bekerja mungkin hancur berantakan. Sebagai rujukan utama untuk komplikasi kebidanan, Anda mungkin akan dihubungi 24/7 selama penempatan Anda. 

    Persyaratan
    • Spesialis Obstetri/Ginekologi Berijazah 
    • Memiliki pengalaman praktik saat ini atau baru-baru ini 
    • Memiliki kompetensi dengan peralatan ultrasonografi 
    • Berpengalaman dalam mengawasi, mengelola dan melatih orang lain 
    • Mampu mengajar dan melatih petugas kesehatan lainnya 
    • Bersedia bertugas selama setidaknya 3 bulan

    Dokter anak 

    Sebagai dokter anak yang bekerja untuk Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF), Anda mungkin merespons epidemi campak atau meningitis, mengelola perawatan berbasis RS untuk neonatus yang sakit parah, merespon kebutuhan anak-anak yang sakit, terluka, atau kekurangan gizi, atau bekerja dengan keluarga pengungsi di kamp pengungsi. 

    Persyaratan
    • Minimal 5 tahun pengalaman pasca kualifikasi 
    • Minimal tiga tahun pengalaman klinis di bidang Pediatri* 
    • Bersedia bertugas selama 6-9 bulan lebih 
    Aset
    • Pengalaman klinis tambahan di berbagai bidang seperti Obstetri/Ginekologi, Gizi, Gawat Darurat, Penyakit Menular, Kesehatan Masyarakat, Pengobatan Umum, Anestesi, ICU atau Bedah Minor 
    • Studi pascasarjana di bidang kesehatan masyarakat internasional, kesehatan pengungsi, penyakit menular atau pengobatan tropis 
    MSF's pediatrician, Carola Buscemi, examines an Afghan boy. C - Anna Pantelia

    Dokter anak MSF, Carola Buscemi, memeriksa seorang anak laki-laki Afghanistan. © Anna Pantelia / MSF

    Ahli epidemiologi 

    Ahli epidemiologi Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF) biasanya bekerja di tiga bidang: respons/pengendalian wabah, survei dan penelitian. Anda mungkin diminta untuk membuat sistem pengawasan wabah kolera atau meningitis, melakukan survei kematian, atau merancang dan menerapkan rencana pemantauan dan evaluasi untuk penyakit yang disasar. 

    Persyaratan
    • Sarjana atau Master dalam epidemiologi dan/atau Master dalam Pengendalian Penyakit Menular dan/atau Master Kesehatan Masyarakat dengan fokus epidemiologi 
    • Menunjukkan keterampilan praktis dalam merancang, menerapkan, dan mengevaluasi survei dalam metode penelitian kuantitatif/kualitatif 
    • Memiliki pengetahuan dan kemampuan untuk menjalankan sistem pengawasan, pelatihan, perencanaan kontingensi untuk kampanye serta intervensi epidemi dan gizi lainnya 
    • Memiliki pengalaman dengan paket perangkat lunak yang relevan 
    • Pengalaman bekerja di luar negara asal (idealnya di negara berkembang) 
    Aset
    • Terbiasa dengan penyakit tropis dan infeksi 
    • Pengalaman dalam tanggap darurat wabah 
    • Memiliki pengalaman sebelumnya yang berkontribusi pada publikasi ilmiah atau menunjukkan minat dalam penelitian 

    Promotor Kesehatan 

    Sebagai promotor kesehatan, Anda akan menilai, menentukan, melaksanakan dan mengawasi semua kegiatan Promosi Kesehatan dan Keterlibatan Masyarakat (Health Promotion and Community Engagement/HPCE) di wilayah proyek. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang kesehatan (risiko), meningkatkan praktik kesehatan saat ini, mempromosikan layanan kami, dan mendukung kegiatan pencegahan dengan kolaborasi masyarakat. 

    Ini akan dicapai melalui kegiatan penjangkauan yang menjembatani proyek dan masyarakat yang disasar, dengan menghormati budaya dan adat masyarakat yang berbeda untuk mengoptimalkan informasi, edukasi, dan strategi komunikasi kami. Anda akan menganalisis budaya, tradisi, dan persepsi kesehatan setempat untuk mendukung pemetaan sosial serta menyesuaikan praktik kesehatan yang efektif dengan tetap menghubungkannya secara erat pada aktivitas kesehatan kami. Tanggung jawab juga mencakup pengembangan dan penyesuaian materi promosi kesehatan sesuai dengan analisis Anda untuk memastikan relevansi, kecukupan, dan pemahamannya. Karena ini adalah peran penyelia, elemen penting lainnya adalah rekrutmen, pelatihan, evaluasi, dan pengembangan staf promosi kesehatan (lokal). 

    Persyaratan
    • Master dalam Promosi Kesehatan atau studi terkait 
    • Minimal 2 tahun pengalaman bekerja di bidang yang berfokus pada promosi kesehatan 
    • Pengalaman bekerja di lapangan dalam promosi kesehatan di negara berkembang atau dengan penduduk yang rentan dan memiliki beragam budaya 
    • Bersedia bertugas minimal 9 bulan 
    Aset
    • Pengalaman dalam penelitian kualitatif, idealnya di negara berkembang 
    • Terbiasa dengan penyakit tropis/penyakit menular 
    • Keterampilan bahasa Prancis atau Arab 

    Ilmuwan Kesehatan 

    Sebagai Ilmuwan Kesehatan yang bekerja untuk Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF), kepandaian dan kemampuan Anda beradaptasi akan rutin diperlukan. Konteks tempat Anda bekerja mungkin termasuk melatih teknisi dalam mikroskopi dahak sebagai bagian dari program pengobatan TB atau membantu mendirikan laboratorium sedemikian rupa untuk mencegah infeksi penularan melalui udara - tanpa menggunakan teknologi barat yang umum seperti lemari aliran udara laminar. 

    Anda akan dihadapkan pada tantangan menangani materi yang sangat mudah menular di pedesaan dan kondisi yang sangat sederhana. Anda akan bertanggung jawab untuk memastikan kendali mutu dan memberikan pelatihan bagi teknisi di bawah tanggung jawab Anda. 

    Persyaratan
    • Sarjana atau diploma dalam Teknologi Laboratorium, atau Mikrobiologi dengan terapan parasitologi dan bakteriologi  
    • Berpengalaman dengan pengambilan sampel (darah, dahak, tinja) 
    • Pengetahuan tentang teknik laboratorium klinis dan metode pengendalian mutu pengujian laboratorium 
    Aset
    • Pengetahuan tentang epidemiologi dan penyakit tropis (misalnya PMS, virologi, TB, bank darah, malaria, HIV, kala-azar) 
    • Berpengalaman dalam menggunakan paket perangkat lunak laboratorium dan melakukan survei 
    A mobile clinic visited Macanip village in Jaro (northern Leyte province) today.  Florian Lems/MSF In total, 116 patients were treated, mainly for respiratory tract infections, diarrhea, skin infections and chronic diseases.

    Tim klinik keliling mengunjungi desa Macanip di Jaro, Leyte utara pada Desember 2013. Sebanyak 116 pasien dirawat, terutama untuk infeksi saluran pernafasan, diare, infeksi kulit dan penyakit kronis. © Florian Lems / MSF

    Profesional Kesehatan Mental 

    Sebagai seorang profesional kesehatan mental, Anda akan memainkan peran penting di proyek Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF) dalam konteks program darurat dan jangka panjang. Di lapangan, Anda mungkin akan membantu mereka yang mengalami kekerasan seksual, yang menderita akibat konflik, epidemi/pandemi, atau akibat bencana alam. 

    Memiliki pengalaman dalam membantu PTSD dan program berbasis trauma akan sangat bernilai, demikian pula pengalaman klinis dalam membantu orang dengan penyakit mental yang parah. 

     

    Psikolog/Konselor
    • Master Klinis dalam Psikologi atau Konseling, dan setidaknya 2 tahun pengalaman klinis memberikan terapi individu setelah lulus. 
    • Berpengalaman mengawasi dan melatih dokter kesehatan mental lainnya akan sangat bernilai. 
    • Bekerja dengan penerjemah dan atau pengalaman di lingkungan transkultural akan sangat membantu. 
    Psikiater
    • Psikiater yang dipilih untuk posisi lapangan biasanya akan diminta untuk memberikan kombinasi perawatan pasien individu serta pengawasan dan pelatihan bagi dokter yang tidak berpengalaman. 
    • Psikiater akan diminta untuk merawat sebagian besar orang dewasa di lingkungan rawat jalan. 
    • Berpengalaman dalam kesehatan mental anak dan remaja akan sangat bernilai. 
    • Kami menggunakan protokol WHO yang sah dan Psikiater harus bersedia bekerja di lingkungan tim dengan kondisi sumber daya yang rendah. 
    • Residensi di Psikiatri dengan pengalaman minimal 3 tahun, dan minimal 2 tahun di psikiatri dewasa 
    Pekerja sosial
    • Pekerja sosial di MSF harus memiliki kualifikasi klinis gelar Master Pekerjaan Sosial dan minimal 2 tahun pengalaman purna waktu dalam kesehatan mental klinis setelah lulus, termasuk pengalaman luas dalam memberikan konseling individu dan atau keluarga/kelompok. 
    • Pengalaman manajemen kasus klinis adalah aset, seperti pengalaman dalam pengawasan konseling klinis dan pelatihan. Pengalaman mengelola tim klinis akan sangat bernilai. 
    Keperawatan Kesehatan Mental
    • Perawat Klinis dengan minimal 5 tahun pengalaman di psikiatri klinis, lebih disukai di lingkungan rawat jalan, juga dapat dipertimbangkan untuk peran spesialis kesehatan mental. 
    • Wajib memiliki pengalaman luas dan pelatihan dalam konseling. 
    • Pengalaman manajemen kasus, terutama untuk pasien dengan gangguan mental berat, akan sangat bernilai. 
    • Berpengalaman mengawasi, melatih dan mengelola dokter kesehatan mental lainnya 

    Bidan 

    Sebagai bidan yang bekerja untuk Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF), kemampuan Anda untuk menangani perempuan yang berisiko dan merespons keadaan darurat akan selalu dimanfaatkan. Pengalaman Anda baik dalam persalinan rumit maupun normal akan sangat penting. 

    Sebagai bagian dari komitmen kami untuk mengurangi kematian, morbiditas, dan penderitaan, peran Anda dapat beragam mulai dari mendirikan departemen kesehatan ibu dan anak hingga klinik pedesaan kecil, membuat program untuk merespon kekerasan seksual warga pengungsian, serta merawat pasien di RS perkotaan. Peran Anda juga termasuk memastikan akses ke perawatan aborsi yang aman. 

    Penjangkauan masyarakat merupakan bagian integral dari program kebidanan kami. Memahami cara Dukun Bayi bekerja dan membangun hubungan yang efektif dengan mereka penting untuk mengembangkan dan menerima program kami di komunitas yang mereka bantu.

    Persyaratan
    • Pengalaman minimal 2 tahun sebagai bidan 
    • Pengalaman dalam antenatal dan postnatal serta persalinan dan perawatan bayi baru lahir 
    • Berpengalaman menangani kehamilan berisiko tinggi dan persalinan dengan komplikasi 
    • Berpengalaman di bidang keluarga berencana dan perawatan kesehatan ibu-anak 
    • Bersedia memberikan perawatan yang sejalan dengan kebijakan dan protokol kami terkait kesehatan wanita 
    • Bersedia bertugas minimal 6 bulan 
    Aset
    • Berpengalaman atau mempelajari pengobatan tropis, kesehatan pengungsi atau kesehatan masyarakat internasional 
    • Memiliki pengetahuan tentang PMS dan HIV/AIDS 
    Heidi Woods Lehnen is MSF’s medical activity manager in the Marib project. She is following up on of Taqwa Muhammad, a 3-month-old girl, and this is the second time she returns to the mobile clinic in the Hygiene Fund area. Nuha Haider

    Heidi Woods Lehnen adalah manajer aktivitas medis MSF di proyek Marib. Dia menindaklanjuti Taqwa Muhammad, seorang gadis berusia 3 bulan, dan ini adalah kedua kalinya dia kembali ke klinik keliling di area Hygiene Fund. © Nuha Haider/MSF

    Marina the MSF Midwife on board the Ocean Viking performs an ultrasound on a 9 month pregnant woman. Hannah Wallace Bowman/MSF

    Marina, bidan MSF di kapal pencari dan penyelamat Ocean Viking, melakukan USG pada seorang perempuan yang tengah hamil 9 bulan. © Hannah Wallace Bowman/MSF

    MSF's pediatrician, Carola Buscemi, examines a pair of 3 month old twins from Afghanistan. C- Anna Pantelia/MSF

    Dokter anak MSF, Carola Buscemi, memeriksa sepasang anak kembar berusia 3 bulan dari Afghanistan. Kedua bayi tersebut bersama keluarganya tinggal di sebuah tenda di pinggiran kamp Moria di Lesbos, Yunani. © Anna Pantelia/MSF

    Perawat 

    Sebagai perawat yang bekerja untuk Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF), pelatihan dan keterampilan pengawasan Anda akan dimanfaatkan sepenuhnya. Konteks tempat Anda bekerja bisa beragam mulai dari berpartisipasi dalam vaksinasi massal untuk meningitis, mengelola program kesehatan ibu-anak, atau mengatur gelombang pengungsi yang melarikan diri dari konflik. 

    Keahlian Anda akan diperlukan untuk mendukung staf lokal dalam meningkatkan keterampilan mereka. Di sisi lain, perawat dan petugas kesehatan lokal yang sudah 'makan garam' akan membantu dalam menangani penyakit tropis yang mungkin belum pernah Anda tangani sebelumnya. 

    Perawat dengan keahlian di bidang pediatri, penyakit tropis, perawatan gawat darurat, keperawatan ruang operasi, imunisasi, kesehatan masyarakat dan pelatihan sangatlah penting. 

    Persyaratan
    • Perawat berijazah dan terdaftar dengan 2 tahun pengalaman kerja 
    • Berpengalaman dengan perawatan pasien langsung 
    • Berpengalaman dalam mengawasi, melatih dan mengelola orang lain 
    • Terlatih atau berpengalaman dalam pengobatan tropis, penyakit menular (TB dan HIV/AIDS) atau kesehatan masyarakat 
    • Studi tambahan di salah satu dari berikut ini: kesehatan pengungsi, kesehatan masyarakat internasional, penyakit menular, perawatan tropis ATAU pengalaman kerja yang relevan di negara berkembang dan/atau masyarakat adat 
    • Bersedia bertugas minimal 9 bulan 
    Aset
    • Pengalaman manajerial senior (misalnya Direktur Perawat Klinis, Manajer Layanan) 
    • Berpengalaman dalam pendidikan dan/atau pelatihan klinis 
    • Bisa berbahasa Prancis 

    Perawat Ruang Operasi 

    Perawat Ruang Operasi (RO) kami sering bekerja dengan tim gawat darurat untuk memberikan perawatan medis pada orang-orang yang terluka di zona konflik atau bencana alam. Atau, Anda dapat bergabung dengan tim yang menyediakan perawatan bedah jangka panjang bagi komunitas tanpa akses ke sistem perawatan kesehatan yang berfungsi. Di mana pun Anda bekerja, bersiaplah dengan fakta bahwa peralatan dan fasilitas diagnostik di ruang operasi akan terbatas - bahkan mungkin tidak ada mesin sinar-X. 

    Sebagai Perawat RO Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF), Anda akan mengelola RO, ruang pemulihan, dan tim sterilisasi. Kolaborasi erat dengan ahli bedah, ahli anestesi, supervisor bangsal RS dan tim logistik sangat diperlukan. 

    Jika keadaan gawat darurat yang membutuhkan keahlian Anda terjadi; kami mungkin meminta Anda pergi ke lapangan dengan pemberitahuan yang sangat singkat. Anda juga dapat dihubungi 24/7 saat bekerja di lapangan. Namun, kami memberikan penugasan yang lebih singkat dari biasanya bagi Perawat RO. 

    Persyaratan
    • Pengalaman minimal 3 tahun di bidang bedah umum, trauma, ortopedi dan/atau kebidanan 
    • Terbiasa dengan prosedur sterilisasi dan kebersihan di RO 
    • Pengetahuan umum tentang semua tugas di RO (harus mampu melatih staf dan mengelola RO) 
    • Mampu bekerja di lingkungan berteknologi rendah 
    • Bersedia bertugas selama setidaknya 3 bulan

    Farmasis/Apoteker   

    Akses ke obat-obat penting adalah salah satu perhatian utama Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF). Apoteker bertanggung jawab dalam mengatur pemesanan, persediaan, inventaris dan distribusi obat serta pasokan kesehatan untuk klinik dan RS yang kami bantu. Menaati aturan dan regulasi nasional sangatlah penting. Sebagai Apoteker, Anda mungkin diminta untuk mengevaluasi ketersediaan dan kualitas obat yang dibeli secara lokal, bekerja dengan pejabat pemerintah tentang masalah rantai pasokan, dan mempertimbangkan cara menyimpan obat-obatan di lokasi dengan sumber daya yang kurang. 

    Persyaratan
    • Kualifikasi yang relevan sebagai apoteker 
    • Mampu mengelola pasokan dan memastikan kontrol persediaan 
    • Mampu menerapkan proses yang memastikan ketersediaan dan kualitas obat yang dibeli secara lokal 
    • Bersedia bertugas minimal 9 bulan 
    MSF pharmacists hand out medication to patients at MSF’s primary health clinic at Shire’s primary school IDP camp. C - Claudia  Blume/MSF

    Apoteker MSF membagikan obat kepada pasien di klinik kesehatan dasar MSF di kamp IDP sekolah dasar Shire di Tigray, Ethiopia. © Claudia Blume/MSF

    Profesi Non Kesehatan dan Penunjang 

    Peran non-kesehatan sangat penting untuk menjalankan semua proyek kami secara efektif dan efisien. Kami memiliki spesialis di bidang Keuangan dan Sumber Daya Manusia serta berbagai peran Spesialis Logistik. Peran Spesialis Logistik ini berfokus pada air dan sanitasi, konstruksi, listrik dan pasokan. 

    Kami juga mempekerjakan ahli logistik umum yang merupakan 'pembantu umum’ dan bekerja di berbagai keahlian yang berbeda. Dan, profesional administrasi lapangan umum yang memiliki gabungan pengalaman bidang keuangan, sumber daya manusia dan administrasi. 

    SDM Proyek/Penunjang Keuangan 

    Staf administrasi membutuhkan gabungan pengalaman bidang keuangan dan sumber daya manusia. Anda akan bertanggung jawab atas akun proyek, pengelolaan dan keamanan kas, pengendalian anggaran serta laporan keuangan. Anda akan bekerja sama dengan otoritas dan penyedia layanan setempat terkait semua keuangan proyek, masalah sumber daya manusia, dan undang-undang ketenagakerjaan setempat. Anda juga dapat menjadi bagian dari tim manajemen nasional (country management), berkontribusi dalam diskusi dan keputusan arah proyek. 

    Manajemen staf lapangan lintas budaya dan keterampilan komunikasi Anda juga akan menjadi penting, karena peran ini mengharuskan Anda membantu baik staf internasional maupun lokal. 

    Posisi administrasi bisa berkedudukan di ibu kota negara tempat kami beroperasi, dengan kunjungan yang lebih rutin ke proyek lapangan untuk lebih memahami konteks lokal dan memberikan dukungan efektif kepada tim di lapangan, atau berkedudukan di proyek lapangan itu sendiri. 

    Persyaratan
    • Minimal 2 tahun lebih pengalaman profesional di salah satu atau kedua bidang berikut: Akuntansi, penganggaran, perencanaan keuangan, kontrol keuangan, pelaporan keuangan atau Manajemen Sumber Daya Manusia dan prinsip-prinsip kebijakan di berbagai bidang seperti rekrutmen, manajemen kinerja, penggajian staf, pajak, undang-undang ketenagakerjaan 
    • Mampu bekerja sebagai bagian dari tim manajemen senior, termasuk bertanggung jawab dalam perencanaan proyek 
    • Bersedia bertugas minimal 12 bulan 
    Aset
    • Pengetahuan tentang pedoman keuangan dan pelaporan dari lembaga pendanaan utama 
    • Mampu memahami dan bekerja di lingkungan hukum yang berbeda 
    MSF set up a medical care tent at Reims University Hospital on April 4th (a team composed by 6 logisticians and 1 WATSAN expert). AGNES VARRAINE LECA/MSF

    MSF mendirikan tenda perawatan medis di Rumah Sakit Universitas Reims pada April 2020 dengan tim yang terdiri dari enam ahli logistik dan satu ahli air dan sanitasi. © Agnes Varraine Leca/MSF

    Koordinator Proyek 

    Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF) mencari koordinator berpengalaman untuk posisi Koordinator Lapangan/ Proyek (Field/ Project Coordinator atau PC) atau Kepala Misi (Head of Mission/HoM), yang bersedia bertugas setidaknya selama 1 tahun dengan tanggal mulai yang fleksibel serta tidak ada preferensi penempatan lokasi proyek. 

    Koordinator Lapangan/ Proyek bertanggung jawab atas semua aspek proyek lapangan kesehatan kami. 

    Kepala Misi bertanggung jawab atas semua aspek proyek kesehatan kami di suatu negara. 

    Koordinator adalah bagian dari tim manajemen nasional (Country Management Team/CMT) yang bekerja sama dengan Kantor Pusat (Desk/ HQ). 

    Tanggung jawab Koordinator meliputi operasional, sumber daya manusia (SDM) dan manajemen keuangan, serta komunikasi dan perwakilan MSF untuk otoritas lokal. Koordinator juga memiliki delegasi tanggung jawab terkait keselamatan & keamanan staf di sebuah proyek atau negara. Koordinator memainkan peran kunci dalam memastikan kualitas & kelayakan kegiatan proyek, pelaksanaan & evaluasi kegiatan, serta menjadi saksi atas nasib orang-orang yang menghadapi krisis kemanusiaan. 

    Tugas dan kegiatan
    • Menentukan strategi misi dalam CMT (dan dengan HQ)  
    • Menentukan tujuan proyek bersama tim lapangan 
    • Menjamin tindak lanjut dan penghormatan terhadap tujuan misi/proyek para manajer dari berbagai kegiatan - kesehatan, logistik dan administrasi 
    • Selalu siaga akan setiap kebutuhan kemanusiaan di sebuah negara/proyek dan mengajukan proposal baru untuk intervensi 
    • Memberi pengarahan staf pendatang baru dan mewawancara staf yang menyelesaikan misi tentang politik, kontekstual, programatik, dan jalannya misi/ proyek secara keseluruhan 
    • Menjaga, menjelaskan, dan membela prinsip-prinsip Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF) pada staf nasional, penduduk, pihak berwenang, dan mitra lainnya 
    • Menjalin kontak yang baik dengan otoritas kesehatan, sipil dan militer, LSM lain dan badan PBB 
    Persyaratan
    • Minimal pengalaman 3 tahun terakhir sebagai ekspatriat yang bekerja di proyek lapangan, setidaknya 1 tahun berada di posisi manajemen lapangan dalam organisasi internasional kemanusiaan dan/atau kedaruratan  
    • Minimal 2 penugasan dalam 2 konteks berbeda di negara berkembang - mis. (1) konteks tidak aman dan (2) situasi tanggap darurat 
    • Pemahaman positif mengenai prinsip dan program Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF) serta mampu mewakili organisasi dengan mitra (inter)nasional 
    • Pemahaman positif mengenai kegiatan kesehatan organisasi dan masalah terkait (pengetahuan kesehatan) 
    • Mampu berinisiatif dalam mengidentifikasi masalah kemanusiaan yang menjadi perhatian Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF) (kegiatan eksplorasi, pengembangan proyek baru, penutupan proyek) 
    • Keterampilan berpikir analitis dan strategis; memiliki kapasitas untuk mengembangkan visi operasional jangka pendek dan menengah 
    • Memiliki pengalaman sebelumnya dalam manajemen (siklus) proyek di konteks LSM atau pembangunan 
    • Mampu bekerja dengan baik sebagai bagian dari tim multi-budaya dan multi-disiplin 
    • Mampu mengatur dan memprioritaskan beban kerja, menggunakan inisiatif jika diperlukan 
    • Mampu mengambil tanggung jawab delegasi manajemen keamanan 
    • Menunjukkan keterampilan negosiasi dan pemecahan masalah 
    • Menunjukkan pengalaman manajemen SDM dalam mengawasi, mengelola/ membina dan melatih tim dengan lebih dari 10 anggota staf 
    • Keterampilan komunikasi publik yang positif (presentasi, rapat, dll.) 
    • Adaptif & fleksibel 
    • Keterampilan berbahasa Prancis dan Inggris 
    Aset
    • Bersedia bertugas selama 2 tahun 
    • Fasih dalam bahasa ketiga seperti Arab, Spanyol, Portugis, Rusia. 
    • Memiliki latar belakang/pengetahuan Kesehatan Masyarakat 
    • Berpengalaman sebelumnya di organisasi Kesehatan Internasional 

    Manajer Keuangan 

    Semua proyek kami membutuhkan personel yang kompeten untuk mendukung staf kesehatan dan menjaga kegiatan berjalan dari perspektif administrasi. Sebagai orang yang bertanggung jawab atas keuangan proyek, Anda akan menjalankan salah satu peran yang paling beragam dan menantang dalam tim kami. 

    Anda akan bertanggung jawab atas akun proyek, pengelolaan dan keamanan kas, pengendalian anggaran serta laporan keuangan. Anda akan bekerja sama dengan otoritas dan penyedia layanan setempat terkait semua masalah keuangan proyek Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF). Anda juga dapat menjadi bagian dari tim manajemen nasional, mengoordinasikan sumber daya keuangan untuk beberapa proyek lapangan pada saat yang sama serta berkontribusi dalam diskusi dan keputusan seputar arah proyek. 

    Posisi keuangan bisa berkedudukan di ibu kota negara tempat kami beroperasi, dengan kunjungan rutin ke proyek lapangan untuk lebih memahami konteks lokal dan memberikan dukungan efektif kepada tim di lapangan, atau berkedudukan di proyek lapangan itu sendiri. 

    Persyaratan
    • Minimal 2 tahun lebih pengalaman profesional di bidang akuntansi, penganggaran, perencanaan keuangan, pengendalian keuangan, atau pelaporan keuangan 
    • Mampu bekerja sebagai bagian dari tim manajemen senior, termasuk bertanggung jawab dalam perencanaan proyek 
    • Bersedia bertugas minimal 12 bulan 
    Aset
    • Pengetahuan tentang pedoman keuangan dan pelaporan dari lembaga pendanaan utama 
    • Berpengalaman dalam kebijakan dan prosedur Manajemen Sumber Daya Manusia 
    • Mampu memahami dan bekerja di lingkungan hukum yang berbeda 

    Manajer SDM 

    Menjadi Manajer SDM (dikenal sebagai "Koordinator SDM" di lapangan) berarti memiliki salah satu peran paling beragam dan kompleks dalam tim lapangan Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF). 

    Ini berarti menjadi profesional SDM yang terlibat langsung, dengan tanggung jawab operasional dan strategis. Anda akan memiliki kemampuan untuk langsung bekerja, memberikan dukungan SDM yang penting kepada tim proyek lapangan kami serta senantiasa bekerja di lingkungan yang ambigu dan selalu berubah. 

    Sebagai Koordinator SDM, Anda bisa berkedudukan di ibu kota negara tempat proyek kami beroperasi atau berkedudukan di proyek lapangan itu sendiri.

    Persyaratan
    • Memiliki pengalaman SDM Umum (HR Generalist) minimal 2 tahun lebih 
    • Mampu menjelaskan dan menjamin kepatuhan organisasi terhadap undang-undang perburuhan dan ketenagakerjaan setempat untuk segala urusan karyawan yang relevan 
    • Berpengalaman kuat dalam Hubungan Karyawan dan manajemen kinerja 
    • Menunjukkan pengalaman dalam pembinaan, pelatihan dan pengembangan tim yang beragam 
    • Berpengalaman dalam Operasional SDM, manajemen proses dan kebijakan, idealnya dengan pengalaman dalam pemrosesan visa, manajemen anggaran dan penggajian 
    • Mampu membangun hubungan kerja yang positif dan kredibel di semua tingkatan organisasi 
    • Bersedia bertugas selama 9-12 bulan 
    Doctor Ebel Saavedra and health promoter Uliana Esteves cross Lake Tefé by boat for a health promotion activity in the Abial neighborhood of Tefé, in the state of Amazonas, Brazil.  Diego Baravelli

    Dokter Ebel Saavedra dan promotor kesehatan Uliana Esteves menyeberangi Danau Tefé dengan perahu untuk kegiatan promosi kesehatan di lingkungan Abial di Tefé, di negara bagian Amazonas, Brasil. © Diego Baravelli

    Application Process

    Terima kasih atas minat Anda untuk bekerja dengan Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF). 

    LANGKAH 1: Pelajari

    Sebelum melamar untuk bekerja dengan Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF), luangkan waktu untuk mempelajari lebih lanjut tentang pekerjaan kami dan pastikan Anda memenuhi pengalaman dan keterampilan dasar minimum yang kami butuhkan untuk staf lapangan kami. 

    Kegiatan rekrutmen juga diadakan secara rutin sepanjang tahun di wilayah tersebut. Menghadiri acara tersebut memberikan peluang besar untuk memahami organisasi dan kehidupan di lapangan. 

    LANGKAH 2: Melamar

    Untuk melamar, pertama-tama pastikan Anda meninjau kriteria dan persyaratan dasar profil pekerjaan Anda, lalu lengkapi lamaran daring kami. Harap sertakan CV terbaru, surat motivasi, dan formulir penilaian keterampilan khusus yang diminta untuk profil Anda. 

    Kami berusaha menanggapi semua lamaran dalam waktu satu bulan setelah diterima. Lamaran yang tidak lengkap tidak akan dipertimbangkan. 
     

    LANGKAH 3: Wawancara

    Karena pembatasan terkini terkait COVID-19, saat ini kami melakukan semua wawancara daring melalui Skype. Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF) menggunakan format wawancara berbasis kompetensi di mana kami berharap Anda dapat memberikan contoh spesifik situasi yang menunjukkan keterampilan dan karakter yang kami butuhkan untuk pekerja lapangan.

    LANGKAH 4: Pelatihan Sebelum Keberangkatan

    Setelah wawancara berhasil, Anda akan diminta untuk bergabung dalam pelatihan pra-keberangkatan residensial 3 hari kami, yang dikenal sebagai 'Hari Selamat Datang'. 

    Kursus ini bertujuan untuk membekali para pekerja lapangan baru dengan: 

    • pemahaman tentang nilai, filosofi, kebijakan dan kegiatan Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF) 
    • pengenalan alat dan sumber daya yang tersedia untuk Anda di lapangan 
    • pemahaman tentang proses penempatan dan pemberangkatan, serta 
    • pengenalan tentang kehidupan di lapangan. 
    LANGKAH 5: Penempatan Lapangan

    Setelah menyelesaikan pelatihan Selamat Datang, Anda akan bergabung dengan kumpulan pekerja lapangan kami yang siap untuk bertugas. Kami akan mulai berusaha secara aktif untuk mencarikan Anda penugasan yang sesuai di salah satu proyek lapangan kami di lebih dari 70 negara di seluruh dunia. 

    Kemampuan kami untuk mencarikan Anda penugasan bergantung pada kebutuhan proyek lapangan kami saat ini, profil keahlian Anda, dan tanggal ketersediaan Anda. Karena itu, kami meminta semua pekerja lapangan kami yang siap untuk bertugas memberi tahu kami segera jika ada perubahan dalam ketersediaan mereka untuk berangkat. 

    Kami memprioritaskan penempatan pekerja lapangan MSF di tempat yang paling membutuhkan, dan karena itu, kami tidak dapat menerima permintaan penempatan di lokasi atau proyek tertentu. 

    Saat penempatan ditawarkan, Anda akan diberi deskripsi pekerjaan dan informasi rinci mengenai negara dan misi itu sendiri. Tim SDM Lapangan kami akan ada untuk menjawab pertanyaan apa pun yang mungkin Anda miliki tentang penempatan, lokasi, atau peran sebelum Anda menerima tawaran tersebut. 

    LANGKAH 6: Keberangkatan

    Begitu penempatan Anda terkonfirmasi, Anda akan mendapat beberapa pengarahan sebelum tiba di proyek tempat Anda akan memiliki kesempatan untuk mendiskusikan proyek dan peran lapangan. Ini menjamin Anda menerima informasi sebanyak mungkin untuk mendukung penugasan baru Anda! 

    Selain pengarahan, Anda akan menerima bantuan administrasi pra-keberangkatan dari tim SDM Lapangan kami, termasuk bantuan dalam pengaturan perjalanan dan visa. 

    Dokter Lintas Batas/Médecins Sans Frontières (MSF) mempekerjakan semua pekerja lapangan dengan kontrak jangka waktu tetap selama penempatan mereka. 

    Pekerja lapangan biasanya berangkat antara 1-4 minggu setelah konfirmasi penugasan. 

    MSF physiotherapists Birgit Schönharting and Ngong Ngong Amet have been following Anyar.c. MSF/Damaris Giuliana

    Fisioterapis MSF Birgit Schönharting dan Ngong Ngong Amet memberi dukungan pada Anyar setelah menjalani operasi dan pengobatan untuk gigitan ular. © Damaris Giuliana/MSF

    Keuntungan dan Peluang Pekerja Lapangan 

    Lamanya Misi

    Penempatan lapangan biasanya berlangsung 6 sampai 12 bulan. Semua pekerja lapangan membutuhkan waktu untuk menyesuaikan diri dengan pekerjaan dan lingkungan guna memikul tingkat tanggung jawab yang signifikan dalam proyek dan memberikan kesinambungan baik untuk kepentingan staf nasional dan pasien kami. Penempatan mungkin berdurasi lebih pendek untuk keadaan darurat atau didorong oleh kebutuhan keadaan tertentu. Misalnya, ahli bedah, dokter obstetri-ginekologi dan ahli anestesi dapat dikecualikan dari persyaratan ini karena sifat tanggung jawab panggilan mereka. Beberapa proyek lapangan diluncurkan untuk merespon krisis, baik secara alami maupun tidak, yang membutuhkan partisipasi pekerja lapangan tersedia dalam waktu singkat dan untuk durasi yang lebih pendek. 

    Jenis Komitmen 

    Banyak pekerja lapangan menikmati fleksibilitas dalam menjalankan misi selama periode berbeda dalam karir mereka atau jika keadaan pribadi memungkinkan. Yang lain menganggap bahwa bekerja bersama kami adalah cara hidup yang sesuai dengan nilai dan aspirasi karier mereka dalam jangka panjang. Pekerja lapangan kami memiliki Petugas Sumber Daya Manusia yang didedikasikan untuk bekerja dengan mereka guna mengembangkan jalur karier. Organisasi kami menawarkan beragam pilihan karir jangka panjang dengan tanggung jawab, ruang lingkup, dan kompleksitas yang semakin meningkat dari waktu ke waktu serta peluang untuk mempengaruhi arah strategis organisasi di tingkat manajemen. 

    Setelah penempatan pertama, tergantung pada jenis komitmen yang mungkin ingin dibuat oleh pekerja lapangan dan kebutuhan operasional, ada berbagai jenis kontrak yang tersedia untuk menyesuaikan kebutuhan individu dan organisasi. Ini beragam mulai dari kontrak penempatan tunggal, hingga kontrak 'keahlian' yang berkelanjutan. 

    Pembelajaran dan Pengembangan 

    Kami berkomitmen pada pengembangan profesional berkelanjutan dari pekerja lapangan kami. Kami memberi mereka akses ke berbagai jenis pelatihan yang membangun keterampilan dan pengetahuan yang dibutuhkan agar efektif di lapangan. Hal ini memastikan bahwa sebagai sebuah organisasi kami dapat menanggapi kebutuhan paling mendesak dan kritis dari orang-orang yang kami bantu di seluruh dunia, orang-orang yang sering kali membutuhkan jenis keahlian yang langka dan sangat khusus dari profesional kesehatan dan pendukung. Program pelatihan dapat berkisar dari pelatihan bahasa hingga perawatan dan protokol kesehatan yang canggih, tindakan manajemen dan kepemimpinan tebaik, serta sejumlah kemungkinan lain yang relevan dengan latar belakang profesional dan aspirasi karier masing-masing individu.

    Gaji dan Tunjangan  

    Gaji pekerja lapangan ditetapkan untuk mencerminkan semangat kemanusiaan akan kesukarelaan serta mengakui keahlian profesional tingkat tinggi yang diberikan oleh staf lapangan. Setelah tahun pertama di lapangan, semua gaji pekerja lapangan akan mendapat kenaikan berdasarkan keahlian dan pengalaman serta peningkatan kadar tanggung jawab. 

    Tunjangan meliputi: 

    • Tiga hari pelatihan Hari Selamat Datang pra-keberangkatan(harap dicatat selama COVID kami mengadakan kursus pra-keberangkatan daring) 
    • Penggantian vaksinasi yang diperlukan 
    • Visa dan izin kerja yang diperlukan 
    • Akomodasi dan transportasi untuk pengarahan dan pembekalan yang diperlukan 
    • Libur berbayar 
    • Uang saku harian dalam mata uang lokal, dibayarkan saat berada di lapangan. 
    • Akomodasi selama di lapangan 
    • Transportasi pulang-pergi ke lapangan 
    • Perlindungan asuransi kesehatan, kecacatan dan jiwa 
    • Perlindungan evakuasi medis 
    • Jaminan kesehatan/profesional (untuk profil kesehatan) 
    • Asuransi bagasi 
    • Dukungan psikososial pasca penempatan 
    • Akses ke Program Bantuan Karyawan 

    Acara

    Webinar diadakan secara rutin sepanjang tahun. Jika Anda benar-benar tertarik untuk menjadi pekerja lapangan, kami sangat menyarankan Anda untuk berpartisipasi dalam salah satu acara ini sebelum melamar. 

    Daftar untuk Kabar terbaru 

    Kami selalu mencari orang-orang berkompeten yang bersedia untuk tinggal dan bekerja dengan tim kemanusiaan kesehatan internasional, membagikan keterampilan mereka dan mendedikasikan waktu mereka untuk mendukung pekerjaan kami di seluruh dunia. Jadi daftar sekarang untuk kabar terbaru.